Tuesday, January 29, 2008

Internet Via GPRS

[Koneksi Internet Indosat GPRS dengan Perhitungan Durasi]

Pulsa jebol karena internetan memakai GPRS dengan hitungan data per KiloByte? Coba alternatif koneksi internet GPRS memakai hitungan durasi/waktu. Memang tidak semurah apabila koneksi di warnet, namun apa yang lebih nyaman selain internetan di rumah atau dimana saja sesuka hati?

Tinggal pandai-pandainya memilih jenis koneksi, apabila hanya chatting dan download e-mail ke POP Mail Client mungkin lebih murah memakai hitungan per KB data. Namun apabila blogwalking dan download data dalam waktu yang tidak terlalu lama lebih baik pakai hitungan durasi.

Saya mencoba akses internet memakai Indosat GPRS dengan hitungan biaya berdasarkan durasi. Kartu GSM yang dipergunakan bisa Mentari atau M3.

Setting Modem pada Komputer
Langkah pertama, pastikan Modem GPRS telah terinstal pada komputer. Saya menambahkan command tambahan pada Extra Settings Modem.
1.Klik kanan icon My Computer, Properties, Hardware, Device Manager
2.Klik kanan pada Modem Handphone yang terinstall, pilih Properties
3.Pilih tab Advanced, Extra Settings isikan: AT+CGDCONT=1,”IP”,”indosatgprs”

Setting Koneksi
Buat koneksi internet baru pada Network Connections dengan menggunakan Modem GPRS diatas.

Username: indosat@durasi
Password: indosat@durasi
Dial: *99***1# atau *99***2#
Ganti username dan password dengan indosat untuk hitungan per KB.

Kecepatan Akses
Lumayan cepat, dengan memakai Hanphone SonyEricsson M600 download speed bisa sampai 122 kbps (15.3 KB/sec) walau yang tampil di status koneksi adalah 460.8 kbps. Pengetesan bandwidth dilakukan di situs
SpeakEasy.net. Namun dicoba memakai HP Siemens C45 koneksi terasa lambat dan beberapa situs luar gagal diakses, ini dimungkinkan karena perbedaan tingkatan teknologi modem GPRS setiap seri HP. se

No comments: